Rabu, 18 Januari 2017

Merubah Hak Akses Folder di Linux


Disini saya simulasikan bahwa saya memiliki file dan folder seperti yang diilustrasikan atau di petakan pada gambar di samping ini. Untuk hak akses folder dan file permission seluruh file dan folder tersebut ditunjukkan pada gambar di bawah:


Disitu terlihat bahwa direktori "folder2" memiliki file permission rwxr-xr-x. Kemudian saya ingin merubah hak akses direktori "folder2" agar dapat ditulisi oleh user yang terdaftar di dalam anggota grup coba1, maka saya akan menjalankan perintah:

 chmod 775 folder/folder2/

mari kita lihat lagi hak akses direktori "folder2" dengan menjalankan perintah:

 ls -l folder/

dengan hasil:


kemudian lihat hak akses di file-file yang berada di dalam isi direktori folder2 dengan perintah:

 ls -l folder/folder2/

dengan hasil:



dari hasil yang terlihat pada gambar di atas, menunjukkan bahwa kita berhasil merubah hak akses direktori "folder2", sedangkan file-file yang berada di dalam direktori "folder2" tidak berubah hak aksesnya (tetap).

Akan tetapi jika anda ingin melakukan perubahan hak akses direktori "folder2" beserta seluruh isinya, misalnya saja saya ingin merubah hak akses direkotri "folder2" dari 775 beserta seluruh isi folder tersebut menjadi 777 anda bisa menjalankan perintah:

 chmod 777 -R folder/folder2/

mari kita cek hasilnya dengan perintah dibawah:

 ls -l folder/

dan hasilnya adalah:


kita cek lagi isi dari direktori "folder2" dengan perintah:

 ls -l folder/folder2/

dengan hasilnya seperti yang tertampil di bawah:


mari kita lihat lagi isi di dalam direktori "folder" dengan perintah:

 ls -l folder/

maka akan terlihat file contoh.txt dengan hak akses rw- rw- rw- dan file xxx.txt dengan hak akses rw- r- - r- - .

Bagaimana jika saya ingin merubah kedua file txt tersebut dengan hak akses rw -  - - -  - - - tanpa merubah hak akses dari direktori "folder2" tersebut? apakah saya akan merubah hak akses tersebut satu per satu? Tidak.

Saya akan merubahnya dengan menggunakan persamaan kedua file tersebut. Apa persamaannya? Kedua file xxx.txt dan file contoh.txt tersebut sama-sama memiliki ekstensi txt, sehingga saya tinggal menjalankan perintah:

 chmod 600 folder/*.txt

maka yang hasilnya akan terlihat seperti pada gambar di bawah ini:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar